Thursday, January 20, 2022

Keripik Pasta #1

    Aku adalah seorang pekerja di bangunan tua, aku selalu pulang malam, dan biasanya aku selalu melewati jalan besar yang berada tepat di samping bangunan ini. Namun hari ini, entah kenapa aku mengambil jalan lain. Seperti ada yang menarikku ke jalan tersebut. Aku bergerak dengan sangat perlahan, seperti ada yang menahanku, aku merasa sangat tidak asing dengan jalan ini, seperti suatu jalan yang sangat sering kulewati, aku menghiraukan segala keherananku. Aku tetap berjalan melewati jalan yang tak pernah kulalui itu. Semakin lama jalan ini semakin aneh, aku tak dapat melihat suatu rumah pun. Namun aku berpikir bahwa ini adalah hal yang normal, karena tempat ini jarang dilalui orang ramai. Jalan besar yang begitu terik dengan sinar lampu membuat orang berpikir bahwa jalan tersebut merupakan jalan yang paling aman, tak ada seorang pun yang ingin melalui jalan kecil ini.


    Namun semakin lama aku berjalan disini, aku semakin merasa aman karena tempat ini sangat sunyi, tak ada mobil ataupun kereta yang dapat membu
atku merasa seperti saat itu. Lalu aku pun melanjutkan jalan ku layaknya seorang malaikat, aku sampai disuatu tempat yang aneh. Aku tidak mengerti, tempat ini tidak seperti tempat kerja ku, aku tak dapat menggambarkan keanehan ini. Disini sangatlah terang, namun tidak ada matahari ataupun lampu yang menyinari, seseorang datang kepadaku dan memintaku untuk melihat kebelakang. Awalnya aku tidak mengerti, namun saat aku melihat kebelakang. Aku mengerti apa yang terjadi, jalan yang kutempuh tadi adalah takdir.

Aku bisa melihat kobaran api perlahan memakan tubuh ku di bangunan tempat aku bekerja. Jalan besar yang awalnya aku kira cara untuk pulang, merupakan jalan yang membawaku ke siksaan neraka. Orang yang tadi mengajakku bicara seketika menghilang, aku menganggap dia sebagai seorang malaikat yang telah membawaku ke tempat ini. Aku sangat bersyukur kematianku dapat berakhir dengan nyaman tanpa aku harus bergentayangan seperti orang-orang dibangunan itu yang bekerja bersama denganku.


 

2 comments:

Keripik Pasta #2      Rumahku terletak di tengah-tengah padang rumput, tempat ini jarang diketahui banyak orang. Tempat ini sangat nyaman, a...